
Portalsembilan.com, TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) memanfaatkan forum energi berskala internasional untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor. Dalam The 49th Indonesian Petroleum Association Convention & Exhibition (IPA Convex) 2025 di ICE BSD City, Asisten II Setkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani, menegaskan komitmen Kukar dalam mendukung kemandirian energi dan pengembangan UMKM, Rabu (21/5/2025).
Forum IPA Convex ini dibuka oleh Presiden RI Prabowo Subianto dan diikuti oleh puluhan delegasi internasional dari industri migas. Dalam sambutannya, Presiden menekankan pentingnya deregulasi dan pencapaian swasembada energi di Indonesia.
Menanggapi hal itu, Ahyani menyampaikan bahwa Kukar siap menjembatani investasi energi melalui kebijakan daerah yang lebih adaptif. Ia juga menyoroti perlunya penguatan sinergi antara sektor migas dan UMKM sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan.
“Melalui CSR, perusahaan migas bisa mendukung UMKM lokal agar lebih berdaya saing. Ini jadi salah satu strategi kita untuk memperluas basis ekonomi masyarakat,” jelasnya.
Ia juga menyinggung keberadaan Kredit Kukar Idaman sebagai akses permodalan daerah yang perlu dikolaborasikan dengan dunia usaha. Dengan pendampingan yang tepat, UMKM di Kukar diharapkan naik kelas dan mampu menembus pasar yang lebih luas.
“Kami berharap kemitraan ini membawa manfaat ganda: mendukung investasi energi sekaligus menggerakkan ekonomi lokal berbasis kerakyatan,” ujar Ahyani.
Presiden Prabowo dalam sambutannya menyebut IPA Convex 2025 sebagai simbol dinamika dan potensi besar sektor energi Indonesia di mata dunia.
“Ketertarikan global terhadap forum ini membuktikan bahwa energi kita tetap relevan dan menarik untuk dikerjasamakan,” tegasnya.
Partisipasi Kukar dalam forum ini diharapkan mampu membuka akses kemitraan strategis serta memperkuat fondasi pembangunan berkelanjutan yang berpihak pada masyarakat daerah. (ADV/Diskominfo Kukar)

