
Portalsembilan.com, TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) terus memperkuat komitmennya dalam membumikan Al-Qur’an melalui program Gerakan Etam Mengaji (GEMA). Salah satu wujud komitmen tersebut adalah pelaksanaan kegiatan khataman Al-Qur’an dan buka puasa bersama yang digelar di lingkungan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar pada Senin (24/3/2025).
Dalam acara tersebut, Asisten II Setkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani, menyampaikan bahwa kegiatan keagamaan semacam ini membuktikan bahwa membaca dan mengkaji Al-Qur’an dapat berjalan berdampingan dengan aktivitas kedinasan, asalkan dilakukan dengan kesungguhan dan konsistensi.
“Pelaksanaan khataman ini membuktikan bahwa membaca dan mengkaji Al-Qur’an bisa menyatu dengan rutinitas pekerjaan, jika dilakukan dengan komitmen dan istiqomah,” ujarnya.
Ia menekankan pentingnya menjadikan Al-Qur’an sebagai panduan hidup sehari-hari agar terbentuk karakter ASN yang tangguh dan berintegritas.
“Ramadan adalah momentum terbaik untuk menempa diri, dan dari Al-Qur’an kita belajar menjadi manusia yang bertanggung jawab secara spiritual maupun sosial,” imbuhnya.
Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, juga mengapresiasi partisipasi para ASN dalam mendukung program GEMA. Menurutnya, budaya mengaji harus menjadi bagian dari keseharian pegawai, tidak hanya saat Ramadan.
“Kami ingin GEMA tidak hanya menjadi kegiatan musiman, tetapi menjadi bagian dari ritme kerja dan budaya organisasi di Dispora,” katanya.
Ia berharap melalui program GEMA, para ASN dapat meningkatkan kualitas bacaan Al-Qur’an sekaligus memperkuat nilai-nilai spiritual yang berdampak pada kinerja pelayanan publik.
“Al-Qur’an adalah pedoman kehidupan. Di mana pun kita berada dan apapun jabatan kita, semestinya tidak ada alasan untuk meninggalkan Al-Qur’an,” pungkasnya. (ADV/Diskominfo Kukar)

